Kumpulan Tombol Shortcut di Gmail

Kumpulan Tombol Shortcut di Gmail - Dunia News | Apakah Anda memiliki akun Gmail ? Apakah anda sering menggunakannya sebagai Email utama Anda ? Kalau begitu pasti Anda butuh sesuatu yang cepat untuk melakukan sesuatu kan. Disini kami mengumpulkan Tombol Shortcut yang ada di Gmail. Langsung aja di cek.



  • Jika Anda hendak membuat pesan baru di Gmail, biasanya Anda cukup menekan tombol Compose mail atau buat baru, tapi ternyata ada cara yang lain yaitu aAnda hanya menekan Shift+C di keyboard untuk membuat pesan di jendela (window) yang baru. Bedanya dengan menekan tombol compose mail adalah, kalau di compose mail dilakukan di jendela yang sama, kalau Shift+C akan muncul jendela baru. Jadi keunggulannya, kita bisa membuat pesan sambil membaca email-email yang masuk di jendela yang lain.

  • Meng Scroll email. Anda bisa melakukan scrolling pesan di kotak masuk dengan menekan tombol K dan J. Hal ini dilakukan ketika anda ingin mengakses email baru dan lama satu per satu.

  • Anda bisa menekan tombol X untuk memilih salah satu pesan.

  • Jika anda membuka sebuah Email, dan akan membalasnya / reply, cukup tekan R, kalau untuk meneruskan / forward pesan, anda bisa menekan F.

  • Jika akan menyimpan pesan di draft:, tekan saja Ctrl+S, maka secara otomatis pesan akan tersimpan di draft.

  • Cara yang singkat untuk menghapus sebuah pesan yaitu Anda cukup tekan tanda #, maka pesan akan langsung terhapus dengan sendirinya.

  • Menandai pesan dengan cara setelah Anda memilih pesan, tekan Shift+I untuk menandai yang telah dibaca dan Shift+U sebagai pesan yang belum dibaca

Demikianlah postingan kami semoga saja Tips atau panduan ini dapat semakin memudahkan Anda dalam melakukan pekerjaan Anda.Kumpulan Tombol Shortcut di Gmail


Sumber: Artikel IT | Rating: 4.5
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2012 Designed by : BTDesigner · Edited By : Dunia IT dalam Blog · Powered by Blogger

Partner Kami


Review blogpanik.blogspot.com on alexa.com

Followers

Free Bitcoin

Bits2u